Mahasiswi UMRAH Raih Medali Perunggu di Malaysia

  • Post author:
  • Post category:Berita

humas_UMRAH. Mahasiswa Jurusan Ilmu Administrasi Negara (IAN) Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISP) Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) raih juara 3 (medali perunggu) kelas C Putri Dewasa, kategori antarbangsa, di Event 9th Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Internasional Silat Championship, Malaysia (25/3).

Syarifah Farzanah, dara cantik kelahiran Kijang, 30 Maret 1999, bukanlah atlit biasa. Sejak duduk di kelas 5 SD, dirinya sudah berlatih di perguruan silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT). Segudang prestasi sudah diraihnya. Mulai dari medali emas Popda Bintan, medali emas Popda Batam, medali perak Popwil Riau, medali emas piala walikota Batam, medali emas piala walikota Tanjungpinang, dan tahun ini akan diutus menjadi salah satu atlit yang mewakili Kota Tanjungpinang pada Proprov Kepri.

Melalui pesan Whatsapp (WA), Syarifah yang akrab disapa Nana ini mengatakan bangga bercampur kecewa dengan prestasi yang diraihnya.

“Saya bertanding bersama 19 atlit antarbangsa di kelas c putri (55-60Kg). Saya dinyatakan menang ketika berhadapan dengan pesilat dari Sabah, kemudian kembali dinyatakan menang ketika menghadapi pesilat dari Kuala Lumpur. Namun sayangnya, ketika melawan pesilat Kuala Lumpur ini, kaki saya cedera. Masuk ke semifinal dengan kaki cedera, tentu membuat penampilan saya melawan lagi-lagi atlit dari Malaysia, kurang maksimal, sehingga saya tampil seadanya. Akhirnya saya kalah di semifinal, dan dinayatakan sebagai peraih medali Perunggu” cerita Nana.

“Saya berharap, kita (UMRAH) akan lebih baik lagi ke depannya. Kita tidak boleh kalah dengan kampus-kampus lain se-Indonesia dan Internasional. Untuk Itu, dengan raihan prestasi ini, semoga UMRAH akan lebih mendukung UKM Silat yang ada di kampus sekarang. Banyak kejuaraan yang masih belum bisa kita ikuti. Semoga tahun ini (2018), kita bisa cetak banyak prestasi lagi untuk kampus tercinta” Tutup anak dari pasangan Said Alwi dan Zubaidah.

Bismar, Dekan FISP UMRAH, ketika dikomfirmasi mengucapkan selamat dan mengaku bangga dengan prestasi yang diraih. “Kita ucapkan selamat. Semoga ke depannya bisa berprestasi lebih baik lagi dan kita juga berharap, kampus bisa lebih memberi ruang krestivitas mahasiswa untuk berprestasi”.

Di ruang kerjanya, Syafsir Akhlus, Rektor UMRAH, mengatakan “Atas nama Seluruh Civitas Akademika UMRAH, saya ucapkan selamat kepada Syarifah Farzanah, mahasiswa peraih medali perunggu di Kejuaraan Pencak Silat Internasional yang diselenggarakan UPSI Malaysia. Terima kasih telah mengharumkan nama UMRAH di pentas Internasional. Saya berharap, semoga prestasi ini dapat menjadi pemicu prestasi-prestasi lainnya. Jayalah UMRAH”